Bandar Lampung – Jajaran anggota DPRD Lampung dari Fraksi Gerindra yang melangsungkan rapat secara virtual atau zoom meeting, yang dihadiri Ketua Fraksi Rahmat Mirzani Djausal, Sekertaris Fraksi Ikhwan Fadil Ibrahim, anggota Fraksi Gerindra Elly Wahyuni, Fahrorrozi dan lainnya. Jumat (16/07/2021).
Rapat virtual yang dipimpin Ketua Fraksi Gerindra DPRD Lampung tersebut membahas beberapa hal, seperti persiapan menghadapi Hari Raya Idul Adha, kegiatan Vaksinasi bagi kader Partai Gerindra, serta pendistribusian bantuan sembako dari Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani.
“Rapat dengan jajaran anggota DPRD Lampung Fraksi Gerindra tersebut membahas persiapan program Partai Gerindra, seperti pendistribusian bantuan Sembako dari H. Ahmad Muzani (Anggota DPRD RI Dapil Lampung 1, bantuan makanan tambahan balita (MT Balita) dan MT Ibu Hamil, persiapan Idul Adha, serta persiapan pelaksanaan vaksin gratis untuk para kader Gerindra,” kata Mirza sapaan akrabnya.
Menurut Mirza, program tersebut lebih difokuskan untuk kegiatan sosial. Pasalnya, di kondisi yang sulit saat ini, Partai Gerindra mencoba hadir dan membantu masyarakat yang terdampak akibat Pandemi Covid-19.
“Kita akui bahwa dampak Pandemi Covid-19 sangat terasa sekali bagi seluruh elemen masyarakat, khususnya rakyat arus bawah. Maka dari itu, kami Fraksi Gerindra DPRD Lampung akan hadir di tengah-tengah masyarakat dengan kegiatan sosial yang sebentar lagi bakal dilakukan,” tegasnya.
Sementara itu, anggota Fraksi Gerindra yang juga Wakil Ketua I DPRD Lampung Elly Wahyuni menambahkan bahwa DPD Gerindra Lampung akan melangsungkan pemotongan hewan kurban sebanyak tiga ekor sapi. Hal itu dilakukan pihaknya sebagai rasa syukur atas nikmat Allah SWT.
“Dalam menyambut Hari Raya Idul Adha kali ini, DPD Gerindra Lampung berkurban tiga ekor sapi, ini sebagai bentuk rasa syukur kita atas nikmat Allah SWT,” ucap Ketua Pira Lampung tersebut. (Red/Adv)