Bandar Lampung – Pemerintah Provinsi Lampung mengikuti kegiatan Talkshow Reformasi Birokrasi (RB) Tematik dan Perubahan Road Map RB 2020-2024, secara virtual meeting di Ruang Video Conference Lt I Diskominfotik Provinsi Lampung, Kamis (02/03/2023).
Pada kegiatan yang mengusung tema “Sinergi Stakeholder Dalam Implementasi RB Tematik” tersebut hadir Asisten Administrasi Umum Senen Mustakim didampingi Inspektur, Karo Organisasi, Karo Adbang, Sekretaris Bappeda, dan Sekretaris BPKAD.
Kegiatan tersebut bertujuan mensosialisasikan kebijakan perubahan Road Map Reformasi Birokrasi 2020-2024 yang akan diterbitkan, serta langkah awal sinergisitas instansi pemerintah dalam percepatan reformasi birokrasi.
Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas, dan Pengawasan Kementerian PANRB, Erwan Agus Purwanto bersama Sekretaris Eksekutif Komite Pengarah Reformasi Birokrasi Nasional (KPRBN) Eko Prasojo yang menjadi pemateri mengenai perubahan kebijakan Road Map RB, serta arah dan fokus kebijakan RB yang baru.
Selain itu, hadir juga sebagai pembicara Deputi Bidang Metodologi dan Informasi Statistik Badan Pusat Statistik (BPS) Muchammad Romzi, serta Deputi Bidang Kerja Sama Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM Riyatno. Deputi dari dua instansi pemerintah pusat tersebut membantu menjelaskan mengenai peran instansi terkait dalam mendukung pelaksanaan RB tematik. (Red/Adv)