Bang Iful menghadiri acara Musrenbang_Sekampung siap dan Fokus di program 2020 Pemda Lamtim

 

Akses-Berita.Com_SEKAMPUNG,Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari Menghadiri Acara Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan ( musrenbang ), Yang digelar di Balai Desa Giri Karto, Kecamatan Sekampung, Kabupaten Lampung Timur, Senin ( 27/01/2020 ).

Acara yang bertema “Kita Tingkatkan Pembangunan Infrastuktur Sumber Daya Manusia dan Ekonomi Rakyat Untuk Pertumbuhan Berkualitas dan Merata ” Ini dihadiri Oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan Dan Sumber Daya Manusia, M. Yusuf. HR, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Syahmin Saleh, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Datang Cahaya Hartawan, Para Kepala Organisasi Perangkat Daerah Lampung Timur, Kepala Bagian Sekretariat Daerah Lampung Timur, Camat beserta Forkopimcam.

Dalam sambutannya Camat Sekampung M. Edy Susilo menyampaikan bahwa Musrenbang ini merupakan hasil tindak lanjut dari Musrenbang yang telah dilakukan didesa – desa yang ada di Kecamatan Sekampung.

” Musren yang dilaksanakan hari ini merupakan tindak lanjut musrenbang yang telah dilaksanakan dimasing – masing desa beberapa bulan yang lalu, tentunya harapan kami hasil Musrenbang yang sudah dilaksanakan di masing-masing desa telah mengiventarisir segala program pembangunan, terkhusus infrastruktur. Mohon kiranya yang menjadi prioritas akan dilanjutkan di tahun berikutnya”

Sementara itu dikesempatan yang sama Zaiful Bokhari menyampaikan informasi terkait dengan program kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2020.

Musrenbang ini diadakan Setahun sekali, se Kabupaten Lampung Timur, Jadi ini yang pertama di Tahun 2020 yakni di Kecamatan Sekampung tempatnya.
Dalam Musren ini akan disampaikan beberapa informasi terkait dengan program yang di laksanakan pada Tahun 2020, Untuk kita ketahui pada Tahun 2019 sudah kita laksanakan dengan baik, namun tentunya banyak yang harus kita lakukan evaluasi terhadap kegiatan yang sudah kita laksanakan”

Sementara itu untuk program unggulan Bupati, dilakukan penyerahan secara simbolis KTP dan KIA kepada masyarakat Sekampung.

(Elnino)