Mufti-Saleh Dapatkan Restu dari DPW NasDem Provinsi Lampung

Lampung – Bertepatan dengan hari lahirnya ke-45, Ahmad Mufti Salim terima surat persetujuan sebagai Calon Wali Kota bersama Saleh Candra sebagai Calon Wakil Wali Kota Metro (B1-KWK) dari Partai NasDem, berlangsung di Kantor DPW Partai NasDem Lampung, Jum’at (28/08/2020).

Hadirnya Mas Mufti dan Kiyay Saleh (Sapaan akrab, red) dalam rangka memenuhi surat undangan dari Partai Nasdem Provinsi Lampung, bernomor 031-SE/DPW-Nasdem/LPG/VIII/2020.

Dalam sambutannya, pada penyerahan SK Rekomendasi bernomor 088- Kpts/DPP-NasDem/VII/2020 tertanggal 22 Juli 2020, Mufti Salim menyampaikan terimakasih kepada jajaran Pimpinan dan Pengurus Partai Nasdem baik di tingkat Pusat maupun Provinsi atas kepercayaan yang diberikan kepadanya bersama Saleh Chandra sehingga dirinya bersama Saleh Chandra dapat mengikuti Pilkada Kota Metro, 9 Desember 2020 mendatang.

“Insya Allah, disamping saya ini ialah putra terbaik Kota Metro dari Partai NasDem, Bapak Saleh Chandra yang bersama memenangkan Pilkada Kota Metro. Kita akan berjuang bersama di Pilkada dan tentu setelah itu membangun Kota Metro membahagiakan 172 ribu warga Kota Metro bersama,” terang Mufti Salim, dihadapan seluruh Pimpinan dan Pengurus DPW NasDem Provinsi Lampung.

Selain itu, tak hanya diserahkan kepada Mufti Salim dan Saleh Chandra untuk Pilkada Kota Metro saja, tetapi NasDem juga menyerahkan SK Rekomendasi B1-KWK kepada Nessy Kalvia dan Imam Suhadi untuk Pilkada Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng). (Red/Rls)